Skip to main content

PENCOBAAN

Oleh : Oswald Chambers


 Pencobaan-pencobaan yang kamu alami ialah pencobaan-pencobaan biasa, yang tidak melebihi kekuatan manusia.
~ 1 Korintus 10:13

"Pencobaan itu sendiri bukanlah dosa; itu adalah sesuatu yang harus kita sikapi dengan nilai-nilai kebaikan yang kita miliki sebagai manusia"

 "Jika kita tidak dicobai, itu berarti bahwa kita telah berada keadaan yang sangat memalukan sehingga tidak perlu lagi digoda untuk melakukan apa yang jahat" 

"Banyak dari kita mengalami pencobaan yang seharusnya tidak perlu kita hadapi hanya karena kita menolak untuk mengijinkan Tuhan mengangkat kita pada tingkatan yang lebih tinggi" 

"Sifat batin seseorang, apa yang ia punyai dalam batinnya, serta bagian dari dirinya yang bersifat rohani, menentukan pencobaan apa yang ia alami di luar dirinya." 

"Pencobaan itu tepat atau sesuai dengan sifat alami dari orang yang dicobai dan pencobaan menyatakan kemungkinan-kemungkinan dari sifat yang dimiliki orang itu." 

"Setiap pribadi sebenarnya menentukan atau menetapkan tingkat pencobaannya sendiri karena pencobaan akan datang padanya seturut tingkatan pengendalian dirinya dan sifat asli dalam dirinya." 

"Pencobaan yang saya hadapi, memberikan petunjuk akan suatu jalan pintas yang mungkin bagi perwujudan tujuan tertinggi saya - (karena) pencobaan tidak mengarahkan saya pada apa yang saya pahami sebagai yang jahat tapi terhadap apa yang saya pahami sebagai apa yang baik." 

"Pencobaan terkadang membuat saya kebingungan untuk sementara waktu karena saya tidak tahu mana yang benar dan mana yang salah" 

"Pencobaan bukanlah sesuatu yang dapat kita hindari atau melarikan diri daripadanya; kenyataannya, ini merupakan sesuatu yang mendasar bagi keutuhan hidup dari seseorang." 

"Waspadalah terhadap pikiran bahwa Anda dicobai melebihi atau tidak seperti orang lainnya - apa yang Anda jalani adalah apa yang harus dialami dan menjadi bagian semua umat manusia, bukan sesuatu yang tidak pernah ditanggung dan dialami seseorang sebelumnya."

"Tuhan tidak menyelamatkan kita dari pencobaan - Ia menopang dan menolong kita di tengah-tengah pencobaan (lihat Ibrani 2:18: 4:15-16)"

Comments

Popular posts from this blog

DUA GOLONGAN ORANG DALAM AMSAL 17:10

Oleh Sharon R.  Amsal 17:10 (TB)    Suatu hardikan lebih masuk pada orang berpengertian dari pada seratus pukulan pada orang bebal.  Amsal 17:10 (VMD)   Orang cerdas belajar lebih banyak dari satu teguran daripada orang bodoh belajar melalui 100 pukulan. Ada dua golongan orang yang disebutkan dalam nats diatas. Orang berpengertian dan orang bebal. Kita akan melihat ciri masing² orang tersebut melalui respon mereka terhadap teguran dari Tuhan. Orang berhikmat atau berpengertian menghargai dan belajar dari setiap teguran kepada dirinya. Ketika hal buruk terjadi dengan bersegera ia introspeksi diri dan tidak mencari kambing hitam di luar dirinya. Hatinya terbuka untuk setiap koreksi dari Tuhan. Ia menyadari dirinya lemah, mudah sesat dan perlu selalu koreksi dan perbaikan untuk kebaikan dan pertumbuhan karakter dan rohaninya. Ia tidak pernah mencari² alasan untuk membenarkan diri. Ia selalu menyediakan hati yang remuk bagi Tuhan. Juga hati seorang murid yang rela dan rindu untuk bel

HIKMAT DAN KUTIPAN

HIKMAT DAN KUTIPAN MENGENAI MENDIDIK VS MEMANJAKAN

Oleh: Bpk. Peter B, MA Orang tua yang memanjakan anak-anaknya justru menjerumuskan sang anak dalam kebodohan dan kehancuran. Jika kita mendidik anak-anak kita, pasti TUHAN lebih lagi. Dia tidak akan begitu saja memberikan apa yang diinginkan anak-anak-Nya sehingga mereka malahan justru makin mudah ditipu dan disesatkan iblis. Jerat-jerat iblis dipasang melalui berbagai pengajaran yang hampir benar untuk menyimpangkan anak-anak Tuhan dari apa yang benar.... #Waspadalah #CariPesanYangMurni #YangBenarVsYangHampirBenar