Aku teringat kepadamu - Yeremia 2: 2 (KJV) Ketahuilah, Kristus itu suka berpikir akan Gereja-Nya serta memandangi keindahannya. Sebagaimana burung kerap kembali ke sarangnya, dan pejalan kaki yang bergegas ke rumahnya, demikian pula pikiran pun terus menerus akan tertuju pada obyek yang dipilihnya untuk dipikirkannya. Kita tidak akan pernah dapat merasa terlalu sering melihat wajah orang yang kita cintai; pun kita akan pasti selalu ingin meletakkan barang-barang berharga di pemandangan kita. Demikian juga dengan Tuhan kita, Yesus Kristus. Dari segala sesuatu yang kekal “kesenangannya adalah kepada putra-putra manusia;” pikiran-Nya bergulir jauh ke depan kepada waktunya ketika umat pilihan-Nya dinyatakan di dunia ini; Dia melihat mereka di cermin kemahatahuan-Nya. “Di dalam kitabmu,” kata Daud, “semua anggota-anggota tubuhku dituliskan, yang kemudian itu semua dibentuk, meski belum ada satupun dari mereka” (Mazmur 139:16, KJV). Ketika dunia didirikan di atas pilar-pilarnya, Dia ada di