Skip to main content

Posts

Showing posts from December, 2020

HIKMAT DAN KUTIPAN

HIKMAT DAN KUTIPAN

HIKMAT DAN KUTIPAN

MY WHITE CHRISTMAS

Oleh : Peter B, MA Kuimpikan suatu Natal yang putih bersalju Seperti yang selalu kukenang Ketika pucuk pohon berkilau-kilauan Dan para bocah mendengar Bunyi lonceng kereta di atas salju Kuimpikan suatu Natal yang putih bersalju Di setiap kartu Natal yang kutulis Kiranya hari-harimu ceria dan cerah Dan semua Natalmu dihiasi salju Kalimat-kalimat di atas adalah terjemahan salah satu lagu paling dikenal dan dicintai di dunia mengenai Natal. Ditulis oleh seseorang yang disebut sebagai satu dari penulis lagu terbesar Amerika sepanjang masa, Irving Berlin dan dinyanyikan oleh salah satu penyanyi yang paling dicari di masanya, Bing Crosby, lagu yang diberi judul "White Christmas" ini telah menjadi suatu lagu yang paling banyak dinyanyikan ulang, paling sering direkam dan mencapai penjualan tertinggi lagu Natal sepanjang masa dalam sejarah musik dunia. Hampir tidak ada yang tidak tahu lagu White Christmas yang masih dinyanyikan hingga sekarang sejak diciptakan 80 tahun yang l

Esensi atau Intisari dari Roh Nubuat

 Oleh MICHAEL BROWN  15 November 2020  Ada fokus yang luar biasa pada pesan-pesan profetik hari ini.  Apakah para nabi kharismatik benar-benar memprediksi kemenangan Trump pada 2016, bahkan sebelum dia mengumumkan pencalonannya ke Gedung Putih?  Haruskah nabi-nabi ini dipercaya hari ini ketika, pada hakikatnya, mereka meyakinkan kita bahwa Trump benar-benar memenangkan pemilu 2020 dan bahwa hasil akhir akan membuktikannya?  Dan di luar pertanyaan spesifik ini, apa sebenarnya tujuan utama dari nubuatan?  Pertanyaan terakhir inilah yang ingin saya fokuskan - dan saya akan bahas selanjutnya dalam artikel ini - tetapi penting bagi kita untuk mengklarifikasi beberapa hal terlebih dahulu.   Anda Tidak Dapat Menambah Apa Yang Sudah Ada di Alkitab  Untuk lebih jelasnya, tidak ada di antara kita yang percaya pelayanan kenabian hari ini  percaya bahwa ada siapa saja yang dapat menambahkan suatu pesan ke dalam Alkitab.  Hapuskan pikiran itu.  Itu adalah kesesatan pada tingkatan tertinggi.

Untuk Rekan-Rekan Profetik Saya: Kalian Memang Benar ATAU Memang Keliru

Oleh MICHAEL BROWN 15 Desember 2020  Ini bukan waktunya untuk penerbangan menuju fantasi rohani.  Para nabi karismatik yang menyatakan dengan suara bulat bahwa Donald Trump akan terpilih kembali berturut-turut untuk masa jabatan kedua akan terbukti memang benar ATAU salah. Salah satunya akan terjadi, akan ada di menit-menit terakhir, intervensi yang tampaknya ajaib yang membalikkan suara lembaga pemilihan, ATAU Trump tidak akan menjalani masa jabatan kedua berturut-turut. Tidak ada jalan tengah. Tidak ada pilihan ketiga. Tidak ada realitas di mana Trump benar-benar menang tetapi kenyataannya tidak menang.  Atau di mana dia adalah presiden di hadapan Tuhan tetapi tidak di hadapan manusia.  Tidak mungkin seperti itu.  Memelihara keyakinan akan kemungkinan seperti ini berarti mengejek integritas nubuat dan membuat kita, orang-orang kharismatik terlihat seperti orang bodoh. (Bagi pengkritik kami, orang-orang kharismatik, kami sudah terlihat seperti orang bodoh, tapi itu masalah lai

HIKMAT DAN KUTIPAN

Jika Anda memuridkan, Anda akan membentuk suatu jemaat. Tapi jika Anda hanya mengumpulkan jemaat, Anda akan jarang melahirkan murid-murid. Pemuridan yang efektif membangun gereja/jemaat bukan sebaliknya. – Mike Breen

4 TANDA KITA BERJALAN BERSAMA TUHAN DALAM HIDUP KITA SEHARI-HARI

Oleh - Peter B, MA Beberapa pertanyaan yang bisa jadi cukup menggelisahkan hati banyak anak Tuhan adalah pertanyaan-pertanyaan ini :  Apakah sejauh ini aku sudah berjalan bersama Tuhan? Sudahkah aku sekarang ini berjalan di jalur kehendak Tuhan (atau masih belum)? Bagaimana aku bisa mengetahui posisi dan keadaan rohaniku yang sesungguhnya dan dengan tepat di hadapan Tuhan? Apakah hidupku saat ini sudah berkenan di hadapan Tuhan atau tidak? Apakah tandanya aku telah mengikut Kristus dengan benar? Apakah hidup rohaniku saat ini dalam keadaan sehat atau sedang lemah dan sakit? Semua pertanyaan di atas adalah pertanyaan mengenai keadaan atau posisi rohani kita di dalam Tuhan selagi kita memperhitungkan diri kita sebagai pengikut-pengikut Kristus. "Bagaimana kita bisa tahu apakah kita sedang dalam suatu keadaan rohani yang baik-baik saja dan termasuk sebagai orang-orang yang memiliki hubungan yang dekat dengan Tuhan atau tergolong sebagai orang yang telah menyimpang jauh dari k

HIKMAT DAN KUTIPAN

"Kerohanian sebagaimana diajarkan Yesus dikatakan sebagai Yesus berkata "percaya dan bertobatlah," tetapi panggilan yang paling menggema di hati seorang murid adalah "Ikutlah Aku."  Perintah untuk mengikuti Kristus mengharuskan kita melakukan perjalanan setiap hari bersama para pelajar lainnya.  Itu menuntut agar kita menjadi seorang pembelajar seumur hidup kita dan bahwa kita berkomitmen untuk  bertumbuh terus menerus menuju kedewasaan rohani." ~ Michael Spencer

HIKMAT DAN KUTIPAN

"Cinta adalah hal terbesar yang dapat  Tuhan berikan pada kita; karena Ia adalah Kasih. Dan cinta juga adalah hal terbesar juga yang dapat kita berikan pada Tuhan; karena dalam kasih itu kita memberikan diri kita dan bersama dengan itu segala yang kita miliki untuk-Nya." ~ Jeremy Taylor

HIKMAT DAN KUTIPAN

"Bisnis pertunjukan," yang begitu menyatu dengan pandangan kita tentang pelayanan Kristen saat ini, telah menyebabkan kita menyimpang jauh dari konsep pemuridan dari Tuhan kita.  Sudah tertanam dalam diri kita supaya berpikir bahwa kita harus melakukan hal-hal yang luar biasa bagi Tuhan melalui berbagai pertunjukan pelayanan itu;  kami tidak harus melakukan itu. Kita semestinya menjadi luar biasa dalam hal-hal biasa, hidup suci di jalanan-jalanan yang jahat, di antara orang-orang yang fasik, selagi dikelilingi oleh orang-orang berdosa yang kotor.  Dan itu tidak bisa dipelajari dalam lima menit saja. ~ Oswald Chambers

HIKMAT DAN KUTIPAN

HIKMAT DAN KUTIPAN

TUHAN MAMPU BERKOMUNIKASI DENGAN UMAT-NYA

Oleh Didit I.  Masalah yang sering terjadi adalah banyak orang membatasi kuasa dan cara Tuhan berkomunikasi kepada umatNya. Tuhan bukan hanya mampu berbicara melalui Alkitab kepada umatNya tetapi Tuhan juga mampu berkomunikasi kepada umatNya dengan berbagai cara termasuk berbicara pribadi kepada umatNya seperti Tuhan berkomunikasi dengan Daud secara pribadi (1Samuel 23:2,4), bukan hanya dari kitab Taurat. Contoh Lainnya Tuhan berbicara dengan Abraham (Kejadian 12:7, 18:23-33). Tuhan juga menampakkan dan bercakap² dengan Musa (Keluaran 3) bahkan yang menarik di perjanjian baru Tuhan masih berkomunikasi langsung dengan murid²Nya Lukas 24:13-16 (TB) 13 Pada hari itu juga dua orang dari murid-murid Yesus pergi ke sebuah kampung bernama Emaus, yang terletak kira-kira tujuh mil jauhnya dari Yerusalem, 14 dan mereka bercakap-cakap tentang segala sesuatu yang telah terjadi. 15 Ketika mereka sedang bercakap-cakap dan bertukar pikiran, datanglah Yesus sendiri mendekati mereka, lalu berja

HIKMAT DAN KUTIPAN

"Lalu mengapa kita mengalami kekurangan daya atau kekuatan?  Kita berpaling pada Tuhan untuk memulai perjalanan, tapi kemudian melanjutkan dengan kekuatan kita sendiri. Tangan yang sama yang mendorong batu penutup kubur itu mampu menggeser keraguan Anda.  Kuasa yang sama yang menggerakkan hati Kristus dapat menggerakkan iman Anda yang lemah.  Kekuatan yang sama yang menaruh Setan di bawa tumit-Nya dapat — dan akan — mengalahkan Setan dalam hidup Anda." ~ Max Lucado

PERSPEKTIF PROFETIK TAHUN 2021 : “PROSES PEMURNIAN DAN PENDEWASAAN ROHANI MURID-MURID KRISTUS UNTUK MEMILIKI KARAKTER, POLA PIKIR, SIKAP HATI YANG SERUPA DENGAN KRISTUS DALAM MENGHADAPI MASA KEGELAPAN”

Oleh Didit I.  I. PEMBUKAAN Saat ini kita sedang mendekati akhir tahun 2020. Sejujurnya dengan berat hati saya harus menyampaikan bahwa umat Tuhan di Indonesia belum banyak mencapai kemajuan dalam menghadapi badai kebodohan dan kesesatan yang dilepaskan oleh roh agamawi sehingga gerakan Tuhan di Indonesia bergerak melambat dan menghambat pertumbuhan rohani umat Tuhan di Indonesia.  Faktor utama yang menghambat pertumbuhan rohani dan minimnya dampak pelayanan, kehidupan umat Tuhan di Indonesia disebabkan,   1. Ketidaktahuan atau kemalasan kita memeriksa diri. 2. Ketidaktahuan atau kemalasan kita menguji, menyelidiki, memahami akan kehendak dan rencana Tuhan. 3. Ketidaktahuan atau kemalasan kita untuk mengenali, melepaskan diri dari tipu daya iblis. 4. Penolakan kita untuk merendahkan diri, bersekutu, bersatu dan bekerja sama  bersama-sama untuk mengikuti gerakan Tuhan. Singkatnya, Tuhan mendapati kehidupan umat Tuhan di Indonesia cenderung puas diri, berhenti dalam mencari penge

MENGAPA DIPANGGIL MENJADI MURID

KURIKULUM TUHAN : MENGENALI SIFAT DAN PERBEDAAN ANTARA GANDUM DAN LALANG

Oleh Didit I. Tuhan rindu kita tidak menghindari kurikulum Tuhan seperti mengenali ciri² gandum, lalang (Matius 6:30) dan mengerti perbedaan dari dua tanaman tersebut dengan sikap hati yang mau belajar, diajar, dibentuk, diubah, diarahkan sesuai kehendak dan rencana Tuhan supaya kehidupan kita bertumbuh sepeti gandum dan bukan lalang.  Tuhan menjelaskan bahwa banyak orang berusaha membuat kurikulumnya sendiri seperti sekedar menambah pengetahuan rohani yang sesuai keinginan dan kehendak hatinya sendiri,  menyukai hidup dalam kenyamanan, firman Tuhan yang menjanjikan kemudahan hidup sehingga tidak ada introspeksi diri,  tidak ada perubahan hidup. Dan tanpa menyadari bahwa kurikulum pilihan² sendiri tersebut justru membuat kita tidak sampai ke puncak gunung Tuhan. Kurikulum sendiri justru membuat kita tinggal hanya di kaki gunung atau bahkan agak jauh dari kaki gunung Tuhan. Akhirnya kita hanya bermimpi membayangkan keindahan puncak gunung Tuhan dari kaki gunung Tuhan sambil meng

TANGAN TUHAN DAN DUNIA

Oleh Peter B. Betapa Tuhan selalu bekerja di muka bumi ini :  1) Menjalankan dan menggenapi rencana-Nya, yang pasti terjadi dan tidak pernah gagal itu 2) Dia juga bekerja bersama pribadi² yang terpanggil dan menyerahkan diri sesuai rencana-Nya. Itu sebabnya, jika ada yang mau taat ikut rencana-Nya, Ia mengatur, mengarahkan dan menetapkan keadaan² bagi orang² tersebut supaya mereka berhasil menjalankan rencana Tuhan di bumi. Dampaknya dahsyat sekali. Sesuatu yang mungkin tidak pernah terpikirkan oleh Maria dan Yusuf, bahwa mereka sedang melahirkan dan membesarkan Mesias, Juruselamat dunia, yang bahkan mengubah seluruh sejarah peradaban manusia.  Dunia boleh punya agendanya sendiri yang spektakuler, megah, besar, mengagumkan di mata banyak manusia. Tapi Tuhan bekerja juga dalam keadaan² itu menyukseskan kehendak rencana-Nya yang tidak mungkin bisa dibatalkan dan digagalkan dunia ini.  Bagi orang² dunia para tokoh, selebritis, pemimpin, pemikir, pembangun, dan penyelenggara berbag

PERJUMPAAN DENGAN TUHAN YANG MENGUBAH SELURUH HIDUP KITA

Oleh Didit I.   Bagi saya saat seseorang mengalami perjumpaan pribadi dengan Tuhan, menikmati keindahan hadiratNya,  menyadari kebaikan, kemurahan hatiNya, kasih, kuasaNya yang mengalir memenuhi hidup kita maka pola pikir dan hasrat dalam hati kita terkait kehidupan pasti berubah seperti memandang segala hal yang di dunia adalah sia²  karena tidak bersifat kekal dan segala perkara terkait membangun hubungan pribadi dengan Tuhan, memperoleh pengenalan akan Tuhan, hidup sesuai panggilan Tuhan adalah prioritas dan tujuan utama dalam hidup di dunia. Tuhan adalah sumber kehidupan kita.  Beberapa orang duniawi memandang uang merupakan sarana untuk memperoleh kenyamanan,  kenikmatan, keindahan hidup. Mereka menjadikan pencarian materi sebagai  tujuan hidup karena dirasa mampu memuaskan ego pribadi dengan cara membeli apa pun yang disukai, dikehendaki termasuk menolong orang lain untuk mendapatkan pujian, mengendalikan hidup banyak orang, dll.  Ada bagian yang kurang dipahami oleh oran

RENUNGAN TERKAIT ROMA 8:28

Oleh Peter B.  Dari yang ditulis John Piper, BAGI UMAT TUHAN YANG KECIL Kita seharusnya menanggapi pesan tersebut sebagai berikut : • Jangan berpikir kita hebat sehingga Tuhan bekerja untuk dan demi kita. Tuhanlah yang luar biasa dan Dia bekerja supaya orang² yang mau taat masuk dalam rencana-Nya menggenapi apa yang hendak dikerjakan-Nya atas dunia ini.  Ingat, Ia menguasai dan menetapkan situasi bagi orang² yang hidup dalam rencana-Nya. Bukan rencana dan kehendak mereka sendiri sekalipun mereka mengaku sebagai umat Tuhan.  • Tujuan dan rencana Tuhan bagi kita secara umum adalah pengudusan kita serta menjadikan kita serupa gambar Anak-Nya. Tapi ada yang lebih dari itu. Tepatnya, lebih khusus  daripada itu. Yaitu menggenapi pekerjaan dan rencana-Nya atas dunia ini, rencana-Nya gereja-Nya, penggenapan rencana-Nya bangsa²  sampai akhir segala sesuatu.   Dari situlah kita dipanggil untuk memiliki peran, panggilan posisi, tugas dan pelayanan yang Tuhan percayakan pada kita,

HIKMAT DAN KUTIPAN

"Kesempurnaan manusia adalah menemukan ketidaksempurnaannya" ~ St Agustinus dari Hippo

RENUNGAN : TINDAKAN IMAN DAN KEMAHAKUASAAN ALLAH

Oleh Peter B. Allah kita Allah yang mahakuasa. Tiada yang mustahil bagi-Nya. Secara konsep ini tercantum, tersurat dan tersirat sepanjang kitab suci kita. Semua yang membaca, mendengar dan mengetahui ini pasti mengaminkannya.  Namun, ironisnya, pengetahuan tentang kedahsyatan dan kemahakuasaan Tuhan ini terlihat masih jarang dibawa dalam ranah praktek hidup sehari².  Jadi memang indah dan menghibur serta menguatkan kalau dikhotbahkan tapi seberapa banyak yang menghidupinya dan melangkah dalam iman kepada Allah yang mampu melakukan yang mustahil itu?  Banyak yang masih mengandalkan uang, jabatan, kedudukan, koneksi, dan rasa aman lainnya.  Termasuk mengandalkan figur pemimpin atau tokoh terkenal tertentu dan merasa aman apabila dia yang menjadi pemimpin atau pembimbing kita.  Yang paling sering saya jumpai adalah minimnya keberanian anak² Tuhan melangkah lebih jauh mengenal dan hidup dalam tujuan dan panggilan hidup yang Tuhan tetapkan baginya. Pe

BAGI UMAT TUHAN YANG KECIL

Oleh : John Piper Pada waktu itu Kaisar Agustus mengeluarkan suatu perintah, menyuruh mendaftarkan semua orang di seluruh dunia. Inilah pendaftaran yang pertama kali diadakan sewaktu Kirenius menjadi wali negeri di Siria. Maka pergilah semua orang mendaftarkan diri, masing-masing di kotanya sendiri. Demikian juga Yusuf pergi dari kota Nazaret di Galilea ke Yudea, ke kota Daud yang bernama Betlehem, — karena ia berasal dari keluarga dan keturunan Daud -- supaya didaftarkan bersama-sama dengan Maria, tunangannya, yang sedang mengandung. ~ Lukas 2:1-5 (TB) Pernahkah Anda berpikir betapa menakjubkannya bahwa Allah telah menetapkan sebelumnya bahwa Mesias akan lahir di Betlehem (seperti yang dinyatakan melalui nubuat dalam Mikha 5: 2);  dan bahwa dia begitu berkuasa menetapkan segala hal sehingga ketika saatnya tiba, ibu dan ayah yang sah dari Mesias tidak tinggal di Betlehem tetapi di Nazareth;  dan bahwa untuk menggenapi firman-Nya  yaitu membawa dua orang sederhana yang tidak per